Ini Dia Alasan Mengapa Premi Asuransi Mobil Anda Mahal

Premi Asuransi Mobil

Image Source : obrella

 

Satu hal yang akan paling anda cari setelah memiliki mobil baru adalah melindunginya dengan asuransi. Mungkin ada beberapa orang yang tidak mementingkan betapa pentingnya hal ini, namun sadar atau tidak sebenarnya ini adalah salah satu solusi untuk melindungi nilai jual mobil anda tanpa harus membebani biaya pengeluaran bulanan anda. Di luar negeri malah asuransi mobil adalah hal yang wajib dimiliki oleh setiap pemilik kendaraan beroda empat tersebut.

Banyak orang yang mengeluhkan bahwa biaya premi asuransi mobil itu mahal, mungkin karena memang kebanyakan belum paham bagaimana cara memilih asuransi kendaraan bermotor yang murah. Karena ada beberapa aspek yang memang membuat harga preminya menjadi mahal. Tapi jika anda  tidak mau repot saat memilihnya langsung saja pilih asuransi mobil Total Loss Only (TLO), ketimbang anda harus memilih yang all risk (comprehensive).

Tapi sayangnya asuransi mobil TLO hanya meilindungi jika mobil hilang akibat dicuri, dirampok, dan tindakan pemakasaan lainnya yang masuk dalam kategori kriminal. Sedangkan untuk kerusakan nominal yang ditanggung jika total kerusakannya mencapai 75%, atau sudah dalam keadaan tak berbentuk.

Nah, apakah anda tahu kenapa asuransi kendaraan yang anda pilih mahal ? Berikut ini adalah alasan mengapa biaya premi asuransi mobil anda mahal :

Premi berada dalam rate maksimum

Sebelumnya periksa dulu apakah yang produk asuransi yang anda beli menerapkan batas maksimal dari yang sudah ditentukan oleh OJK (Otoritas Jasa Keuangan). Apabila ternyata memang demikian, maka langkah yang harus anda lakukan berikutnya adalah cek apakah manfaat dan fasilitas layanan yang diberikan sesuai ? Dengan premi asuransi yang tinggi pelayanan yang anda dapatkan akan sanagat  banyak termasuk layanan mobil derek 24 jam.

Mobil Sudah Uzur

Jika mobil yang anda gunakan sudah terlalu tua usianya, maka wajar saja jika preminya mahal. Karena rate presentasi premi asuransi kendaraan akan sangat dipengaruhi harga pasaran, lalu biasanya perusahaan asuransi mobil juga biasanya hanya menerima mobil yang berusia 5 tahun. Untuk yang lebih dari itu maka akan bertambah terus presentasi preminya.

Salah Menilai Harga Asuransi Mobil Yang Hendak Diasuransikan

Jangan lupa juga bahwa faktor geografis mempengaruhi nilai premi, selain dari harga mobil itu sendiri. Jadi jika anda hendak memprediksikan berapa biaya asuransi mobil anda, coba masukan aspek geografis juga, karena harga beli mobil saja tidak cukup. Kebanyakan orang terkejut akan hal ini, padahal harga preminya mahal karena memang letak geografis yang rentan terjadi bencana alam.

Usia Pengemudi

Saat anda akan mengisi form asuransi, disana akan ada pertanyaan mengenai tanggal lahir anda. Faktor ini juga turut mempengaruhi karena beberapa perusahaan asuransi menerapkan usia sebagai parameter harga premi.Biasanya harganya akan melonjak tinggi apabila usia pengemudi masih terbilang sangat belia, karena hal tersebut rentang akan terjadinya kecelakaan.

Terlalu banyak fitur perluasan yang mubazir

Perusahaan asuransi akan berlomba memberikan jaminan lebih terhadap anda, ini terjadi karena OJK sudah menerapkan batas minimum harga asuransi mobil. Tentu saja, semakin banyak perluasan yang mereka berikan maka akan semakin tinggi nilai preminya. Jadi pintar-pintarlah memilih perluasan yang diberikan, dan jangan lupa juga sesuaikan dengan kebutuhan mobil anda.

Satu pemikiran pada “Ini Dia Alasan Mengapa Premi Asuransi Mobil Anda Mahal

Tinggalkan komentar